Gaara (我愛羅, Gaara) adalah shinobi dari Sunagakure yang menjabat sebagai Kazekage Kelima (五代目風影, Godaime Kazekage; Secara harfiah berarti "Bayangan Angin Kelima"). Berikut adalah fakta-fakta menarik tentang Gaara. Baca Juga:
Gaara adalah anak kandung dari Kazekage Keempat dan adik dari Temari serta Kankuro. Dia lahir pada tanggal 19 Januari secara prematur, kecil, dan lemah. Tak lama setelah melahirkan Gaara, ibunya pun meninggal.
Sebelum kelahiran Gaara, ayahnya memerintahkan Chiyo untuk menyegel Shukaku dalam dirinya, dengan harapan bahwa Gaara akan menjadi senjata pamungkas untuk Sunagakure karena dia satu-satunya orang yang lebih dominan dengan Shukaku.
Nama "Gaara" secara harfiah berarti "setan yang mencintai diri sendiri". Gaara menggunakan pasirnya untuk membuat kanji "cinta" (爱 ai) pada dahinya, sebagai simbol dari "hanya setan yang mencintai dirinya sendiri", dan hidup hanya untuk namanya.
Ayahnya sendiri, yaitu Rasa, memcoba membunuh Gaara sebanyak 6 kali, karena menurutnya Gaara adalah eksperimen yang gagal. Namun semua usaha Rasa untuk membunuh Gaara gagal.
Pasir yang selalu melindungi gaara adalah kekuatan ibunya. Setelah tahu kebenaran tersebut, Gaara menangis dan akhirnya meminta maaf pada ayahnya yang dibangkitkan dengan Edo Tensei, lalu kemudian menyegelnya.
8 Fakta Menarik Tentang Kazekage Ke-3 (Sandaime Kazekage)
Inilah 8 fakta menarik tentang Kazekage ke-3 yang mungkin belum kamu ktahui.
Baca SekarangSejak umur 16 tahun Gaara telah dinobatkan sebagai seorang kazekage, oleh karna itu dia menjadi Kage termuda sepanjang sejarah dunia shinobi.
Gaara memecahkan rekor perang Dunia Shinobi yaitu sebagai Komandan Utama paling muda. Gaara menjadi jenderal shinobi dan pemimpin divisi keempat.
Ketika masih menjadi jinchuriki Shukaku, Gaara tidak akan pernah tertidur. Karena jika ia tidur, Shukaku akan menguasai tubuh dan pikirannya.
Gaara mewarisi elemen ayahnya yaitu elemen Pasir, Ia tidak memiliki elemen apapun selain pasir yg merupakan pengembangan dari elemen angin.
Marga asli Gaara adalah 'Rei'. Julukannya adalah "Sabaku no Hyōtan Ōji (砂瀑の瓢箪王子)" atau bila diartikan adalah "Pangeran si Pengendali Pasir Terjun". Gaara juga memiliki julukan yang lain, diantaranya, Gaara si Pasir (砂の我愛羅, Suna no Gaara), Gaara si Pengendali Pasir (砂瀑の我愛羅, Sabaku no Gaara), Si Anak Emas (黄金の子, Kogane no Ko).
10 Fakta Menarik Tentang Sasori Yang Mungkin Belum Kamu Ketahui
Ada 10 fakta menarik tentang Sasori si Pasir Merah. Apa sajakah itu?
Baca SekarangMenurut databook:
- Hobi Gaara adalah bertempur dan merawat tanaman kaktus.
- Makanan favorit Gaara adalah lidah asin dan empedu, sementara yang paling tidak disukai adalah yōkan dan marron glacé.
- Gaara dan Naruto sama-sama memiliki berat dan tinggi yang sama pada Bagian II.
- Gaara ingin melawan Sasuke Uchiha dan siapapun, jika demi desanya.
- Gaara telah menyelesaikan 34 misi resmi secara total: 0 D-rank, 9 C-rank, 8 B-rank, 14 A-rank, 3 S-rank.
- Dalam databook pertama dan kedua, kata-kata favorit Gaara adalah "cinta untuk diri sendiri" (自愛, jiai), dan pada databook ketiga, "kasih sayang" (慈愛, jiai) dan "masa depan" (未来, mirai).
Dalam Gaara Hiden, sebelum Shikadai Nara lahir, konselor Suna menyatakan bahwa jika pamannya mati tanpa ahli waris, Shikadai, sebagai keturunan Rasa, akan menjadi Kazekage berikutnya. Suna menganggap ini adalah krisis jika Shinobi dari Konoha menjadi seorang Kazekage, pemikiran ini digunakan untuk memaksa Gaara mencari seorang istri.